Resep membuat nasi ayam ubi gurih

Bagikan artikel ini :

Resepidr - Kali ini ada sebuah resep nasi spesial yaitu resep nasi ayam ubi yang sangat cocok menjadi menu sarapan sehat dan seimbang untuk seluruh keluarga anda. Silahkan dicoba sendiri!


Resep nasi ayam ubi

Bahan :
  • 2 sdm minyak sayur
  • 100 gr bawang bombai, cincang
  • 100 gr daging ayam, potong kecil
  • 100 gr ubi jalar, iris tipis
  • 250 gr beras, cuci lalu tiriskan
  • 500 cc air
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 batang daun bawang, iris halus

Cara membuat nasi ayam ubi :
  1. Tumis bawang bombai hingga layu
  2. Masukkan bdaging ayam, aduk hingga kaku dan berubah warna
  3. Tambahkan ubi, beras dan bahan lainnya. Didihkan hingga air habis
  4. Kukus dalam kukusan panas selama 30 menit hingga matang
  5. Angkat, sajikan panas
  6. Hasil untuk 4 orang

Demikianlah resep cara membuat nasi ayam ubi gurih kali ini, jangan lupa untuk melihat berbagai resep lainnya seperti resep lontong ayam sayuran dan juga resep nasi goreng jagung bungkus telur yang sudah diposkan sebelumnya. Semoga bermanfaat.

Posted by : Aouthor Pada: Kamis, Februari 13, 2014 Kategori:

0 komentar:

Posting Komentar

 

© Copyright 2013 Mobelos All Right Reserved - Powered By Blogger